Mengatakan maaf pada pasangan adalah cara termudah untuk mengakhiri satu persoalan, tapi sekaligus jadi tes paling sulit untuk ego Anda. Permintaan maaf dalam sebuah hubungan menunjukkan apakah ego Anda menang atas cinta atau sebaliknya.


Permintaan maaf dari kedua pihak adalah cara terbaik untuk memperbaiki hubungan yang telah hambar. Ini juga bisa menjadi cara terbaik untuk kembali mengangkat semangat pasangan Anda.

Berikut beberapa kesempatan penting untuk mengatakan maaf untuk menyelamatkan hubungan Anda, yang dikutip dari Boldsky.

Telat datang nonton

Janji nonton film dan tiket sudah ada di tangan. Tapi Anda justru datang terlambat. Sementara film sudah diputar beberapa menit yang lalu. Saat itu kata "maaf" harus Anda ucapkan pada pasangan Anda.

Setelah pasangan Anda tenang dari kemarahannya, segera beli tiket untuk pertunjukan berikutnya untuk menembus kecerobohan Anda.

Berbohong

Anda berbohong padanya bahwa Anda sedang bekerja disaat Anda sedang menonton pertandingan sepak bola dengan teman-teman Anda. Ketika dia tahu, tentu akan ada pertengkaran yang hebat. Pertama-tama lebih baik memberitahu yang sebenarnya dengan meminta maaf terlebih dahulu.

Lupa makan di rumah

Dia memasak untuk Anda tapi Anda makan malam di luar dengan teman-teman Anda. Jika itu adalah kejutan, tentu tidak ada masalah. Tapi kalau sebelumnya dia sudah beritahu Anda, dan Anda lupa maka yang terbaik adalah meminta maaf dengan tulus.

Merusak mobil

Anda menghancurkan mobil barunya, meskipun dia sudah mengingatkan Anda untuk mengambil kursus menyetir. Mungkin keberuntungan Anda, karena belum mahir sehingga mobil tergores sedikit. Tapi, apapun itu sebelum dia bereaksi lebih besar, sampaikan kata "maaf" kepadanya.

Lupa jemput di bandara

Anda lupa harus menjemputnya di bandara. Anda bisa saja ketiduuran tapi sama sekali bukan alasan tepat. Satu-satunya cara untuk memperbaiki hubungan adalah muncul di depan pintu rumahnya dengan karangan bunga dan kartu besar bertuliskan kata "maaf".

Catatan: Mengatakan "maaf" seharusnya tidak mengakhiri ego. Hal ini karena tidak peduli siapa menang atau kalah, karena Anda akan selalu menang sebagai pasangan