Petualang Unik - Sebuah koin Cina berusia sekitar 600 tahun baru-baru ini ditemukan di sebuah pulau di lepas pantai Kenya. Koin yang diterbitkan pada 1403-1425 itu memiliki nama Kaisar Yongle, pemimpin Dinasti Ming yang mulai membangun Kota Terlarang Cina.


Koin itu memiliki lubang persegi di bagian tengah, koin itu bisa membuktikan bahwa penjelajah Cina, Laksamana Cheng Ho pernah datang ke bagian timur Afrika itu.”Cheng Ho, dalam banyak hal, merupakan Christopher Columbus dari Cina,” kata Kusimba seorang arkeolog asal The Field Museum Chicago.

Akhirnya setelah meminta izin pada pihak yang berwenang, ara peneliti mendapatkan izin dari pemerintah Kenya untuk mengekspor koin tersebut ke Chicago, di sana benda itu akan menjalani analisis kimia di The Field Museum. Kusimba menambahkan bahwa penemuan koin itu sangatlah berharga yang akan mengungkap hubungan Cina dengan negara-negara lainnya (LiveScience/al)

4 comments :

BLOG INI DOFOLLOW
Berikanlah sedikit komentar anda maka anda juga memperoleh keuntungan, tapi jangan Nyepam. Thanks

"Tidak Ada Moderasi"